Kembali menghadirkan Sid (voice: John Leguizamo), Manny (voice: Ray Romano), Elle (voice: Queen Latifah), dan Diego (voice: Denis Leary) dalam Dawn of the Dinosours. Manny dan Elle sedang menunggu kelahiran anak mereka, Sid yang melihatnya juga ingin berkeluarga. Sementara Diego yang merasa kehilangan sisi liarnya ingin pergi ke alam bebas. Sedang Scrat yang masih sibuk menggapai biji kelapa, mendapat saingan baru yaitu tupai betina yang awalnya memesona Scrat tapi kemudian bernafsu mendapat si biji.
Manny sangat antusias menunggu bayinya. Sid yang merasa terlupakan lalu ingin mempunyai keluarga. Sid lalu jalan-jalan dan menemukan 3 buah telur di gua bawah tanah. Sid kemudian membawa telur-telur tersebut. Tak disangka, itu adalah telur dinosaurus, tepatnya T-Rex. Sang Ibu T-Rex yang mencari anaknya lalu datang dan menakutkan penghuni Ice age. Saat Ibu T-Rex membawa anaknya pergi, Sid ikut terbawa. Maka, perjalanan untuk menyelamatkan Sid pun dimulai oleh Manny, Elle, dan Diego. Mereka masuk ke gua bawah tanah tersebut dan saat melihat ke sisi lain, mereka melihat dunia dinosaurus. Makhluk-makhluk besar tersebut hidup di bawah tanah yang penuh tumbuhan hijau. Para dinosaurus ternyata masih hidup di dunia bawah tanah Ice Age.
Menjelajahi dunia yang berbahaya itu mereka ditemani Buck, seekor weasel yang kehilangan sebelah matanya saat bertempur dengan Rudi, dinosaurus terbesar disana. Sebagai gantinya, Buck mengambil gigi Rudi yang ia gunakan sebagai belati. Hari berlalu. Elle tak disangka sudah siap melahirkan sementara mereka sedang berkelahi dengan dinosaurus pemangsa. Maka Manny pun berusaha menghalau para dinosaurus itu sementara Diego mencoba menguatkan Elle sementara Buck pergi menyelamatkan Sid. Setelah adegan penuh aksi itu selesai, lahirlah anak Manny dan Elle yang diberi nama Peaches.
Diego lalu mengajak Buck untuk kembali bersama mereka ke Ice Age. Tapi Buck menolaknya karena masih ingin mengalahkan Rudi. Maka Manny, Elle, Peaches, Sid, dan Diego pun menjalani kehidupan Ice Age mereka. Petualangan mereka turut diselingi dengan adegan-adegan kocak Scrat yang berebut biji dengan tupai betina. Akhirnya mereka saling jatuh cinta, melupakan si biji ek dan membangun rumah tangga di dalam pohon. Tapi saat Scrat melihat biji tersebut sangat kesepian, ia pun berlari meninggalkan si tupai betina.
Pembahasan...dengan masih menghadirkan tokoh-tokoh Ice Age 1 dan 2, kekonyolan yang terjadi tampaknya tak berbeda jauh dan begitu-begitu saja. Saran saya, supaya lebih seru cobalah tonton film ini dalam format 3D dan duduk di barisan ke-2 atau 3 dari bawah. Meski tanpa teks, anda bisa merasakan kehidupan dunia Ice Age dan bertemu dinosaurus.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Comment? Sharing?