Seperti pada umumnya, sebelum memasuki masa
pernikahan dan persiapannya yang njelimet itu ada sebuah kegiatan (yang bagi
kami) mengasyikkan, yang umumnya dilakukan para calon pengantin, yakni foto
PREWEDDING. Mengasyikkan, karena di sini kami didandani dan difoto bak model
profesional.
Fyi, kami memilih make-up di salon Cahya Dewi,
Renon, Badung dan difoto oleh fotografer Victor dari Jovis Photo, yang kami
datangkan dari Jakarta.
Kali ini saya ingin berbagi pengalaman foto prewedding
kami yang dilaksanakan di Bali selama 3 hari non-stop !